CdM Reda Manthovani Kunjungi Pelatnas NPC Solo, Pastikan Persiapan Menuju Paralimpiade 2024 Paris Berjalan Lancar

SURAKARTA (Harianterkini.id) – Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia untuk Paralimpiade 2024 Paris, Prof. Dr. Reda Manthovani, SH, LLM merasa kagum dan bangga terhadap atlet paralimpik Indonesia yang akan berjuang membawa Merah Putih di ajang Paralimpiade Paris 28 Agustus hingga 8 September mendatang.

Hal itu disampaikan Reda Mantovani yang juga menjabat sebagai Jaksa Agung Muda Intelijen (Jamintel) Kejagung RI, saat melakukan kunjungan ke Pemusatan Latihan Nasional (pelatnas) National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) di Solo, Jawa Tengah, Kamis (9/5).

Baca Juga:  Bersatu dalam Perbedaan, Mbak Ita : Kota Semarang dari Dulu Sudah Akur

Dalam kunjungan tersebut, Reda didampingi Deputi CdM Andi Herman, Ketua NPC Senny Marbun, Kajati Jateng I Made Suarnawan, Kajari Surakarta DB. Susanto dan pejabat CdM, NPC Indonesia mengunjungi, cabor atletik di Stadion Sriwedari, selanjutnya bulu tangkis dan tenis meja di Hartono Trade Center (HTC) Solo Baru.

Kepada para atlet, Reda mengatakan, untuk jaga terus semangat, para atlet telah menunjukan tekad kerja keras, semangat berlatih dan tak kenal menyerah.

Baca Juga:  KAI Daop 4 Semarang Tertibkan Aset Negara Sebanyak 7 Rumah Perusahaan di Wilayah Gergaji Semarang

Pihaknya juga berpesan, keberhasilan atlet didukung dengan berbagai faktor, diantaranya pikiran, kesadaran dan body (badan).

“Pertama kita harus menetapkan target yang harus kita raih. Apa yang kita harapkan, apa yang kita inginkan dan apa yang kita targetkan harus divisualisasikan, kemudian berlatihlah dengan keras. Jangan ada keluhan atau pikiran negatif karena akan mempengaruhi pikiran dan perasaan yang kelak akan berpengaruh bagi target yang telah ditetapkan. Pikiran dan perasaan harus selaras. Hindari pikiran dan perkataan negatif,” ujarnya.

Baca Juga:  GranDhika Run 2023 Semarang Sukses Diselenggarakan dengan Peserta Lebih dari 600 Orang

CdM Reda terlihat antusias dan semangat melihat para atlet yang sedang berlatih, bahkan dirinya menyempatkan untuk menjajal kemampuan atlet pelatnas NPC dengan latih tanding tenis meja.

Paralimpiade 2024 akan diadakan di Paris pada 28 Agustus hingga 8 September 2024. Hingga saat ini, Indonesia telah meloloskan 23 atlet ke pesta olah raga disabilitas dunia tersebut.

About Author