Roadshow Bus KPK 2024, Kajati Jateng Ponco Hartanto Dorong Masyarakat Berperan Aktif dalam Pencegahan Korupsi

SEMARANG (Harianterkini.id) – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Tengah, Ponco Hartanto, menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga penegak hukum, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih dari korupsi.

Hal itu disampaikan Kajati Jateng Ponco saat menghadiri kegiatan pembukaan pencegahan korupsi yang diinisiasi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui Roadshow Bus KPK 2024 dengan mengusung tema ‘Jelajah Negeri Bangub Antikorupsi’, Kamis (11/7).

Menurutnya, pencegahan korupsi harus dimulai dari level paling bawah, yaitu keluarga dan lingkungan sekitar.

“Membangun kesadaran anti-korupsi sejak dini adalah kunci untuk menciptakan generasi yang berintegritas dan memiliki moralitas tinggi,” ujar Kajati Jateng Ponco.

Baca Juga:  Toyota Perkenalkan Mobil Konsep 'Rangga' di GIIAS Semarang 2023

Ia juga mengapresiasi inisiatif KPK dalam menggelar roadshow ini, yang dianggap sebagai langkah efektif untuk menyebarkan nilai-nilai anti-korupsi kepada masyarakat luas.

Pada kesempatan yang sama, Penjabat (Pj) Gubernur Jateng Nana Sudjana mengatakan bahwa korupsi merupakan tantangan besar yang menghambat pembangunan dan memperparah angka kemiskinan.

“Jika korupsi terus dibiarkan, ini akan membahayakan eksistensi negara,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa praktik korupsi tidak hanya merugikan pemerintah, tetapi juga masyarakat luas yang seharusnya mendapatkan manfaat dari pembangunan yang adil dan merata.

Baca Juga:  Peduli Banjir Demak, Kajati Jateng I Made Suarnawan Serahkan Bantuan Sembako dari Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Pusat

“Memberantas korupsi, tentunya ini harus dilakukan secara bersama-sama dari tingkat pusat sampai tingkat daerah. Jangan sampai membuka kesempatan orang melakukan korupsi,” tegas Nana.

Nana juga berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum bagi semua pihak untuk bersatu dalam melawan korupsi, yang telah lama menjadi momok bagi kemajuan bangsa.

Diketahui, Roadshow Bus KPK 2024 dijadwalkan akan dimulai dalam beberapa hari ke depan, dari tanggal 11 hingga 14 Juli 2024, di Taman Indonesia Kaya, Kota Semarang.

Baca Juga:  Buka Pra Musrenbang, Kajati Jateng Minta Optimalisasi Perencanaan Untuk Penegakan Hukum Yang Humanis Dan Modern

Sejumlah kegiatan menarik telah dipersiapkan untuk menyemarakkan roadshow ini. Kegiatan tersebut antara lain diskusi dengan pelajar, mahasiswa, dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Selain itu, KPK juga akan mengadakan penyuluhan yang berfokus pada pencegahan korupsi. Penyuluhan ini dirancang untuk memberikan pengetahuan praktis dan strategi pencegahan korupsi yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Melalui Roadshow Bus KPK 2024, diharapkan pesan-pesan anti korupsi dapat tersampaikan dengan efektif dan dapat memberikan dampak positif yang nyata bagi masyarakat.

About Author