Serap Aspirasi Mahasiswa, Rektor Undip Prof Suharnomo Siap Menghapus Ketimpangan Fasilitas Antar Fakultas

SEMARANG (Harianterkini.id) – Pergantian kepemimpinan di Universitas Diponegoro membawa angin segar bagi seluruh civitas akademika.

Rektor baru, Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si, yang baru saja dilantik menggantikan Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., berjanji akan menghapus ketimpangan fasilitas yang selama ini terjadi di antara fakultas-fakultas di universitas tersebut.

Hal itu di sampaikan Prof Suharnomo saat menghadiri kegiatan Duduk Bareng Rektor ‘Serap Aspirasi Mahasiswa’, di Gedung Aula Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), Rabu (15/5) pagi.

Baca Juga:  PLN UIP JBT Raih Penghargaan Platinum Plus pada Nusantara CSR Awards 2024

Dalam pidatonya, Prof Suharnomo menekankan pentingnya kesetaraan dalam penyediaan fasilitas akademik dan penunjang.

Menurutnya, selama ini fasilitas Universitas Diponegoro menjadi banyak sorotan dengan setiap fakultas yang minim fasilitas.

“Tidak boleh ada lagi fakultas kaya dan fakultas miskin di Universitas Diponegoro. Semua fakultas harus mendapatkan fasilitas yang memadai untuk mendukung proses belajar mengajar yang berkualitas,” tegasnya saat menjawab pertanyaan dari salah satu Mahasiswa.

Baca Juga:  Pasca Kebakaran, Diskominfo Dukung Recovery Hosting Aplikasi di MPP Pekanbaru

Rektor sebelumnya, diakui telah memberikan banyak kontribusi dalam hal peningkatan kualitas pendidikan dan pengembangan kurikulum. Namun, salah satu kritik yang sering muncul adalah ketimpangan fasilitas di berbagai fakultas.

Oleh karena itu, Prof Suharnomo siap melanjutkan visi misi Universitas dan merinci beberapa langkah yang akan diambil untuk mencapai tujuannya tersebut.

Salah satunya adalah melakukan audit menyeluruh terhadap kondisi fasilitas di seluruh fakultas dan merumuskan rencana strategis untuk peningkatannya.

Baca Juga:  Grand Candi Hotel Semarang Gelar Donor Darah Dalam Rangka Hari Palang Merah Indonesia

” “Kita akan melakukan audit dan segera menyusun prioritas pengadaan dan perbaikan fasilitas,” jelasnya.

Langkah ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak, terutama dari kalangan mahasiswa dan dosen.

Mereka berharap, di bawah kepemimpinan Prof Suharnomo, kualitas pendidikan di Universitas Diponegoro dapat merata dan memberikan kesempatan yang sama bagi semua mahasiswa untuk berkembang.

About Author