Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Riau, 500 Bibit Pohon Dibagikan Gratis ke Pengunjung CFDÂ

PEKANBARU (Harianterkini.id) – Dengan mengusung tema lingkungan hidup perubahan iklim tanggung jawab bersama, sejumlah aktivis pecinta lingkungan di Provinsi Riau membagikan 500 bibit pohon secara gratis kepada warga di kawasan car free day (CFD) Kota Pekanbaru, Minggu (4/6/2023). Adapun jenis bibit yang akan dibagikan di antaranya, pohon kelapa, nangka matoa, dan lainnya.

Aksi ini digelar dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia. Dimana pad tahun ini peringatan hari lingkungan hidup sedunia jatuh pada 5 Juni 2023 dan merupakan peringatan ke 50 tahun. Ada puluhan organisasi, kelompok masyarakat, komunitas dan mahasiswa ikut serta dalam aksi bersama ini.

Baca Juga:  Buntut Aniaya Kader PDIP, Joko Santoso Ketua DPC Gerindra Kota Semarang Dipecat

Fachrul Adam, selaku Kordinator Aksi Bersama Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2023 Riau dalam kampanye tersebut mengatakan kegiatan ini merupakan upaya untuk mencegah perubahan iklim dunia. Pihaknya berharp dengan adanya aksi menanam pohon ini masyarakat bisa menyumbang sedikit perubahan untuk iklim global.

Baca Juga:  KPK Tidak Ikut Tanda Tangani RUU Perampasan Aset, Ini Alasannya

“Perubahan iklim yang terjadi tidak menentu saat ini merupakan tanggung jawab bersama. Kalau bukan kita memulai untuk lebih perhatian siapa lagi,” ujarnya.

Adam menjelaskan perubahan iklim ditandai dengan musim kemarau serta meningkatnya suhu ekstrem yang terjadi belakangan ini. Sejauh ini pihaknya juga telah melakukan kajian peduli lingkungan, satu di antaranya landscape Semenanjung Kampar Kerumutan. Landscape ini terbentang di empat kabupaten, yakni Siak, Pelalawan, Inhu, dan Inhil, dengan luas hutan 600 ribu hektare.

Baca Juga:  Meriah! Turnamen Biliar Antarmedia Se-Jawa Tengah Berhasil Digelar di Semarang

“Ini adalah salah satu solusi yang kita tawarkan. Kami mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan,” katanya.

Bagikan: