Wakil Menteri ESDM Tinjau Kesiapan BBM di Jawa Tengah Jelang Natal dan Tahun Baru 2025

IMG-20241221-WA0000
Bagikan:

BATANG (Harianterkini.id) – Menyongsong liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, pemerintah memastikan ketersediaan pasokan energi, khususnya BBM dan LPG, terjaga dengan baik.

Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung, melakukan inspeksi langsung ke SPBU rest area 379A di Tol Batang, Jawa Tengah, untuk memastikan kesiapan Pertamina dalam menjaga kelancaran distribusi energi selama periode puncak mudik dan liburan, Jumat (20/12) siang.

Menurut Yuliot, pasokan BBM yang tersedia dipastikan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga 22 hari ke depan.

“Kami telah memeriksa langsung ketersediaan BBM di SPBU dan hasilnya sangat memadai. Distribusi dari depot ke SPBU berjalan lancar, dan kami memastikan pengiriman energi ke seluruh Indonesia tidak ada kendala,” ujar Yuliot.

Baca Juga:  Unggahan DPD Gerindra DIY Cucu HBX Bersama Presiden Terpilih Prabowo Subianto Viral di Media Sosial

Ia menambahkan, masyarakat tidak perlu khawatir kehabisan BBM selama perjalanan mudik maupun liburan.

Tak hanya BBM, Yuliot juga memastikan ketersediaan LPG dan pasokan listrik dalam kondisi yang baik dan siap memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Kami juga memantau ketersediaan LPG dan keandalan sistem kelistrikan. Semuanya aman, dan kami terus melakukan antisipasi terhadap potensi gangguan, seperti bencana alam, yang dapat memengaruhi distribusi energi,” katanya.

Pemerintah, menurut Yuliot, telah melakukan langkah-langkah antisipasi bencana untuk memastikan masyarakat dapat menjalani liburan dengan nyaman tanpa gangguan pasokan energi.

Sementara itu, Vice President Retail Fuel Sales PT Pertamina Patra Niaga, Eko Ricky Susanto, mengungkapkan bahwa selama periode liburan panjang ini, konsumsi energi diprediksi akan meningkat.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Puji Kerja Keras Timnas Garuda

Menurutnya, konsumsi gasoline diperkirakan akan naik sebesar 3%, sedangkan konsumsi solar akan meningkat 3,6% dan LPG sekitar 2,7%.

Meskipun ada lonjakan permintaan, Eko Ricky memastikan bahwa stok energi yang tersedia sangat mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Secara nasional, stok BBM, solar, LPG, dan avtur sangat aman dan mencukupi. Kami juga memantau terus jalannya distribusi energi, dan sejauh ini semuanya berjalan lancar. Masyarakat tidak perlu khawatir tentang ketersediaan energi selama liburan,” tegas Eko.

Sebagai bagian dari upaya memberikan kenyamanan kepada para pemudik, Pertamina juga membuka 17 posko Serambi MyPertamina di berbagai titik strategis di Pulau Jawa, Sumatera, dan Kalimantan.

Baca Juga:  Dirut PLN Raih Best CEO of Communications, PLN Jadi Best of The Best Communications dengan 12 Penghargaan dari Menteri BUMN di Ajang BCOMSS 2024

Posko ini tersebar di rest area jalan tol, bandara, pelabuhan, dan destinasi wisata utama, serta dilengkapi dengan fasilitas yang tidak hanya praktis, tetapi juga nyaman bagi para penggunanya.

Berbeda dengan posko pada umumnya, Serambi MyPertamina hadir dengan berbagai fasilitas pendukung yang dirancang untuk memberikan kenyamanan lebih bagi para pemudik dan wisatawan.

“Kami ingin memberikan layanan terbaik selama perjalanan. Di posko ini, kami menyediakan layanan cukur rambut gratis, taman bermain anak, ruang menyusui, dan area istirahat yang nyaman untuk keluarga,” ungkap Eko Ricky.

Dengan langkah-langkah yang matang dan fasilitas yang siap memberikan kenyamanan, Natal dan Tahun Baru 2025 dijamin akan menjadi pengalaman liburan yang bebas hambatan.