Bantu Jalan Aspal, Ferry Wawan Cahyono Sebut Banjarnegara Dapat Menarik Investasi dan Perluas peluang Ekonomi Masyarakat

BANJARNEGARA (Harianterkini.id) – Dalam upaya untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Banjarnegara, Wakil Ketua DPRD Jateng, Ferry Wawan Cahyono,bersama masyarakat bergotong- royong melakukan perbaikan jalan yang menjadi penghubung di Desa Kasimpar, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Kegiatan ini sebagai bentuk bantuan dari pemerintah provinsi Jawa Tengah untuk membantu kesejahteraan masyarakat, hal ini diharapkan tidak hanya meningkatkan konektivitas, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap sektor ekonomi lokal.

Baca Juga:  Tanggapi Soal Kegiatan KPK di Semarang, Mbak Ita Pastikan Pemerintahan Terus Berjalan

Ferry menyampaikan bahwa jalan aspal baru ini akan membuka aksesibilitas yang lebih baik, memudahkan distribusi barang, dan mendukung aktivitas ekonomi masyarakat setempat.

“Jalan yang kondisinya rusak parah yang kita perbaiki, supaya mobilitas warga bisa lebih lancar,” ungkap Ferry yang juga Caleg DPRD Jateng Dapil X meliputi Kabupaten Banjarnegara, Purbalingga dan Kebumen.

Baca Juga:  Hari Buruh 2024, Waket DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono Minta Perusahaan Prioritaskan Kesejahteraan Buruh

Langkah ini dianggap sebagai investasi strategis untuk meningkatkan daya saing daerah dan membantu meningkatkan kesejahteraan penduduk.

Perbaikan jalan memiliki peran yang sangat penting dalam menunjang perekonomian masyarakat.

Jalan yang baik memberikan aksesibilitas yang lebih baik, memungkinkan pergerakan lebih cepat dan efisien bagi warga dan pengusaha.

Baca Juga:  Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono Hadirkan Kesenian Ebeg di Purbalingga, Angkat Budaya Lokal

Dengan infrastruktur yang lebih baik, Ferry berharap Kabupaten Banjarnegara dapat menarik investasi lebih lanjut dan memperluas peluang ekonomi bagi masyarakatnya.

” Infrastuktur jalan yang baik, wilayah tersebut menjadi lebih menarik bagi investasi. Peningkatan aksesibilitas membuka peluang bagi bisnis lokal untuk berkembang, menciptakan lapangan pekerjaan, dan meningkatkan pendapatan masyarakat,” tambah Ferry.

Bagikan: