Rayakan Satu Tahun, Queen City Mall Semarang Siap Tunjukkan Komitmen sebagai Destinasi Lifestyle Modern
SEMARANG (Harianterkini.id) – Queen City Mall, pusat perbelanjaan yang menjadi ikon baru di Kota Semarang, merayakan ulang tahun pertamanya dengan penuh kemeriahan pada Sabtu (16/11).
Perayaan yang dihadiri ribuan pengunjung yang antusias menikmati berbagai acara menarik, seperti parade seni budaya, pertunjukan musik, hingga diskon besar-besaran di seluruh tenant.
CEO SRLand Properties Vonny Tresno Santoso, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada masyarakat yang telah mendukung perjalanan mall ini selama setahun terakhir.
“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh pengunjung yang telah mendukung perayaan perdana ini. Kami berkomitmen untuk terus menciptakan tempat belanja yang bukan sekadar hanya untuk belanja, namun menciptakan tempat yang indah,” ungkapnya dalam pidato yang disambut tepuk tangan meriah.
Vonny juga menegaskan komitmen pihaknya untuk menjadikan Queen City Mall sebagai destinasi yang mengutamakan kenyamanan dan pengalaman berbelanja yang berbeda.
“Kami ingin pengunjung merasakan suasana yang lebih dari sekadar pusat perbelanjaan. Kami mengedepankan konsep lifestyle yang modern dengan sentuhan keindahan dan budaya lokal,” tambahnya.
Dalam acara ini, Queen City Mall juga penyanyi Ibu Kota Ziva Magnolya atau yang akrab disapa Ziva tampil memukau. Ziva, yang jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol ini menghibur ribuan penggemarnya yang sejak sore hari sudah hadir menunggu di Queen City Mall.
Sejumlah lagu andalannya dinyanyikan dara kelahiran 23 tahun lalu ini diantaranya, Bahagia, Abadi dan sejumlah tembang lainnya. Dengan ramah Ziva acapkali menyapa penonton.
Pengunjung yang hadir pun mengaku puas dengan acara yang disuguhkan.
Dengan usia yang masih muda, Queen City Mall telah membuktikan diri sebagai salah satu pusat perbelanjaan yang membawa angin segar bagi gaya hidup warga Semarang.
Perayaan ulang tahun ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara mall, tenant, dan masyarakat yang semakin loyal.