Tutup Pesta Rakyat, Sekda Jateng Sumarno Harap Terus Jadi Event Ikonik Jateng

SALATIGA (Harianterkini.id) – Kemeriahan Pesta Rakyat dalam rangka Hari Jadi ke-79 Provinsi Jawa Tengah di Salatiga telah resmi berakhir. Penutupan acara tersebut dilakukan oleh Sekretaris Daerah Jawa Tengah, Sumarno, pada Selasa sore, 20 Agustus 2024.

Sumarno mengungkapkan rasa syukur yang mendalam atas keberhasilan event yang berlangsung dari 18 hingga 20 Agustus 2024 di UIN Salatiga dan Alun-Alun. Ia berharap agar kegiatan ini dapat menjadi acara ikonik bagi Jawa Tengah di masa depan.

“Harapannya, pada tahun 2025 acara ini akan lebih besar lagi. Saya ingin ini menjadi event ikonik bagi Jawa Tengah, yang melibatkan seni, budaya, pariwisata, dan pelaku ekonomi,” kata Sumarno kepada media.

Baca Juga:  Sido Muncul Angkat Pariwisata Labuan Bajo, Terima Penghargaan Khusus dari Pemkab Manggarai Barat!

Acara ini dirancang untuk masyarakat Jawa Tengah, tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga untuk memberikan wadah bagi pelaku UMKM, pelaku budaya, dan lainnya, agar dapat lebih eksis.

Meski ada beberapa kekurangan, secara keseluruhan Sumarno menilai event ini sukses. Ia menekankan pentingnya memperbaiki kekurangan tersebut untuk event berikutnya.

Sumarno juga berterima kasih kepada pemerintah kota dan UIN Salatiga yang telah menyediakan tempat yang baik. Selain itu, Fun Run 7,9 Km yang menjadi bagian dari acara juga mendapat pujian karena rutenya yang memperlihatkan keindahan Salatiga.

Setiap tahun, gelaran Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah menunjukkan tren positif berkat kerja sama berbagai pihak, termasuk masyarakat. “Trennya, alhamdulillah, dari Brebes ke Salatiga, ada peningkatan, baik dari segi partisipasi maupun kontribusi masyarakat. Harapannya tahun 2025 akan lebih besar lagi,” ujar Sumarno.

Baca Juga:  Bantu Masyarakat, Dishub Pekanbaru Beri Puluhan Paket Sembako

Acara ini akan digelar setiap tahun di berbagai kota atau kabupaten di Jawa Tengah, tidak hanya di Semarang, Brebes, atau Salatiga. Lokasi dipilih dengan mempertimbangkan tempat, akses, kondisi masyarakat, serta dampak ekonominya.

Penutupan event dimeriahkan oleh penampilan band Kidung Apsara dari SMKN 8 Surakarta yang memenangi Lomba Band Pelajar Piala Pj Gubernur. Sumarno begitu terkesan hingga ia memberikan ucapan selamat langsung kepada para pemain band.

Baca Juga:  Pentingnya Peran Media, Kadiv Humas Polri: Jadikan Media Sebagai Wadah Aduan Masyarakat

Prabarini, guru pendamping band Kidung Apsara, merasa terkejut dan bangga karena band yang baru terbentuk dua bulan tersebut berhasil menjadi juara. Ia memuji kreativitas dan disiplin anak didiknya yang berhasil memenangkan lomba.

Ia juga mengapresiasi acara ini karena berhasil memicu kreativitas anak muda, khususnya para pelajar, sehingga mereka dapat mengisi waktu dengan kegiatan positif dan memanfaatkan ponsel pintar untuk berkreasi dalam bermusik.

Di akhir acara, Prabarini berharap di Hari Jadi ke-79 ini, Provinsi Jawa Tengah semakin sukses dan maju, sehingga masyarakatnya bisa menjadi lebih baik.

About Author